CIRACAS – Rabu, 9 Agustus 2023 SMAN 105 Jakarta melaksanakan pendalaman materi ANBK dalam persiapan pelaksanan ANBK 2023. Kegiatan pendalaman materi ini diikuti oleh 50 peserta didik kelas XI dengan rincian 45 peserta utama dan 5 peserta cadangan. Pendalaman materi pada 9 Agustus 2023 ini bekerjasama dengan SMAN 47 Jakarta. Materi pendalaman hari ini adalah Numerasi yang dibimbing oleh Hardianto, guru Matematika SMAN 47 Jakarta.


Pendalaman materi numerasi ini disambut antusias oleh peserta didik SMAN 105 Jakarta dengan penyampaian yang menarik minat peserta. Dalam kegiatan pendalaman hari ini, Kepala SMAN 105 Jakarta, Sunar Wibawa juga turut memberikan penguatan bagi peserta ANBK dalam mempersiapkan diri menyambut ANBK.