


Pada hari Kamis, 16 Januari 2025 bertempat di SMAN 105 Jakarta, dilaksanakannya kegiatan rutin untuk persiapan lomba Ratoeh Jaroe yang akan diadakan pada Selasa, 28 Januari 2025. Kegiatan latihan ini dimulai pada pukul 15.15 – 16.45. Latihan diawali dengan berdoa bersama dan sikap saman 7 menit disertai dengan plank selama satu menit begitu juga high plank. Para anggota lomba memulai latihan di lapangan gerakan terdiri dari pembukaan, gerakan awal hingga gerakan akhir dan penutupan. Setelahnya, semua berkumpul membentuk lingkaran untuk melihat rekaman video latihan bersama.
Setelah latihan satu barisan bersama, diadakan latihan per sayap kiri-senter-sayap kanan, hal ini bertujuan untuk meningkatkan kekompakan antar bagian agar saat disatukan bersama menjadi semakin bagus juga bermanfaat untuk dapat mengoreksi satu sama lain dengan lebih baik. Selanjutnya, diadakan evaluasi bersama – sama. Selesainya latihan pada hari ini kami berdoa bersama.