CIRACAS – Jum’at 20 September 2024 SMAN 105 Jakarta melaksanakan Pelatihan Keterampilan Literasi Dan Numerasi bagi dewan pendidik SMAN 105 Jakarta. Pelatihan Keterampilan Literasi dan Numerasi ini adalah tindak lanjut dari rapor pendidikan 2023/2024 dan sebagai upaya peningkatan kemampuan literasi dan numerasi tidak hanya bagi peserta didik, melainkan juga bagi pendidik.


Kegiatan Pelatihan Keterampilan Literasi dan Numerasi ini dilaksanakan pada pukul 14.00 – 15.30 di Ruang Guru SMAN 105 Jakarta. Kegiatan pelatihan ini dibuka oleh wakabid. Akademik SMAN 105 Jakarta, Ibu Siti Khoiriyah sedangkan untuk narasumber kegiatan ini adalah Bapak Lalu Abdullah Febriano, sebagai English, Math, & Science Teacher/Trainer – Academic Development Manager di SUN English. SUN English sendiri adalah lembaga English programs, training English teachers to teach Test Prep programs such as IELTS, TOEFL, SAT, ACT, GMAT, GRE etc. to high school leavers, bachelor degree & graduate students.

