CIRACAS – Sabtu, 31 Agustus 2024 SMAN 105 Jakarta melalui bidang akademik melaksanakan pendalaman materi skolastik bagi kelas XII. Perlu diketaui, pendalaman materi skolastik adalah proses belajar yang intensif untuk memahami konsep-konsep dasar dan lanjutan dalam berbagai mata pelajaran yang diujikan dalam tes skolastik. Kegiatan ini sangat penting bagi siswa SMA, terutama yang akan mengikuti ujian masuk perguruan tinggi negeri (PTN).

Pendalaman materi skolastik pada sabtu, 31 Agustus 2024 ini dipantau secara langsung oleh wakabid. Akademik SMAN 105 Jakarta, Ibu Siti Khoiriyah di mana pendalaman materi skolastik ini dilaksanakan di ruang audio visual SMAN 105 Jakarta. Sedangkan untuk peserta didik yang mengikuti pendalaman materi skolastik pada hari sabtu, 31 Agustus ini adalah kelas XII A,B,C dan D.

Pendalaman materi skolastik ini penting dilakukan terutama agar peserta didik dapat meningkatkan pemahaman, kepercayaan diri dalam berbagai bidang ilmu, menambah wawasan dan pengetahuan serta yang tidak kalah pentingnya adalah sebagai suatu upaya mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian masuk PTN.