Peningkatan Kompetensi Guru Terkait Toleransi dan Keberagaman

CIRACAS – Jum\’at 13 Oktober 2023 SMAN 105 Jakarta melaksanakan pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru Terkait Toleransi dan Keberagaman yang dilaksanakan di Ruang Audio Visual SMAN 105 Jakarta. Kegiatan pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru Terkait Toleransi dan Keberagaman ini dilaksanakan pada pukul 13.30-15.00. Kegiatan Peningkatan Kompetensi Guru Terkait Toleransi dan Keberagaman di SMAN 105 Jakarta, dibuka secara langsung oleh Kepala SMAN 105 Jakarta, Sunar Wibawa.

Kegiatan Peningkatan Kompetensi Guru Terkait Toleransi dan Keberagaman dibimbing oleh narasumber, Mariasih dari Universitas Indraprasta PGRI. Di dalam paparannya, Mariasih memberikan penjelasan tentang pentingnya sikap toleransi dan menghargai keberagaman di lingkungan SMAN 105 Jakarta yang heterogen. Hal ini diharapkan tidak hanya dipraktikkan dikalangan pendidik dan tenaga kependidikan saja, melainkan pula dikalangan peserta didik dan umumnya bagi warga SMAN 105 Jakarta.

Scroll to Top